Rabu, 18 Desember 2013

NGAJI Yoook

Menurut Islam, ilmu tuh, ga cuma pengetahuan yang bakal memuaskan rasa ingin tahu. Menuntut ilmu juga ga sekedar buat mencari tahu. Di Al-Quran, ternyata ilmu mengandung penalaran tertentu yang mengantarkan pencari ilmu yang ikhlas yg bakal mendapatkan kebenaran. Menuntut ilmu merupakan bagian dari ibadah seorang muslim.

Keutamaan Ilmu Dan Orang-Orang Berilmu
•Beneran ga sama, men! antara orang-orang yang mengetahui sama orang-orang yang ga mengetahui (QS. 39 : 9)
•Kebodohan = buta, ilmu = melihat. Kebodohan adalah kematian dan ilmu adalah kehidupan (QS. 35 : 19-22)
•Ulama (=orang yang mengetahui tentang kebesaran dan kekuasaan Allah) kian berilmu kian takut kepada Allah (QS. 35 : 28)
•Ilmu ngasih petunjuk kepada iman (QS. 30:36, 58:11, 22:54, 34:6) •Ilmu adalah penuntun amal (QS. 47 : 19)
•Amal tanpa ilmu akan tertolak (QS 5 :27) dan kayak orang yang melakukan perjalanan yang ga ada penunjuk jalannya.

Keutamaan Menuntut Ilmu
1. Dimudahin jalan menuju syurga
"Barangsiapa yang menempuh perjalanan untuk menuntut ilmu, maka Allah memudahkan baginya ke jalan menuju syurga". (HR Muslim)
2. Disertai oleh malaikat yang ridho sama apa yang kita dilakukan

Buah Ilmu
1. Ketundukan kepada Allah
2. Produktif dalam ber'amal shalih

Perangkat-Perangkat Untuk Mendapatkan Ilmu
• Mata, telinga dan hati sebagai perangkat buat nyerap informasi ((QS 16:78, Al Ahqaf:26)
• Lidah dan dua bibir sebagai perangkat nyampein ilmu (QS Al balad 8-10)
Adab menuntut ilmu
a. Niat
Niat menuntut ilmu itu buat cari ridha Allah. Diiringi hati yang ikhlas karena Allah, ga buat sombong, tapi buat mengeluarkan diri dari kebodohan n menjadikan diri kita bermanfaat bagi orang lain b. Bersungguh-sungguh
Dalam menuntut ilmu kudu bersungguh-sungguh, “Dan orong-orang yang berjuang di jalan Kami pastilah akan Kami tunjukkan kepada mereka jalan Kami.”
c. Terus-menerus
Hendaklah kita jangan gampang puas atas ilmu yang kita dapetin trus bikin kita males buat cari lebih banyak lagi. Allah lebih menyukai amalan yang ‘dikit tapi dilakuin terus-menerus daripada amalan yang banyak tapi cuma dilakukin sekali aja. d. Sabar dalam menuntut ilmu
Kesabaran terpuji dapat kita tiru dari kisah Nabi Musa AS dan Nabi Khidir AS dalam QS Al Kahfi 66-70. Dalam menuntut ilmu, kita juga ga boleh mudah berputus asa, karena Allah ga suka orang yang berputus asa (Q.S. Al Hijr 56)
e. Menghormati dan memuliakan orang yang nyampein ilmu ke kita
Diantara penghormatan murid ke gurunya adalah berdiam diri maupun bertanya di saat yang tepat dan ga memotong pembicaraan guru, mendengarkan dengan khidmat, memperhati-kan pas beliau menerangkan, dll.
f. Baik dalam bertanya
Bertanya hendaknya untuk menghilangkan keraguan dan kebodohan kita, bukan buat ngeremehin, menjebak, mengetes, ato mempermalukan guru kita. Orang yang ga mau tanya berarti menyia-nyiakan ilmu yang banyak buat dirinya sendiri. Allah memerintahkan kita supaya bertanya ke orang yang berilmu (Q.S. An Nahl 43)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar